GELORA.ME - Presiden Prabowo Subianto buka suara usai berpidato di Sidang Majelis Umum ke-80 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada Selasa (23/9/2025) lalu. Dia menegaskan panggung di Sidang Majelis Umum PBB digunakan untuk menyuarakan sikap Indonesia mendorong perdamaian dunia.
“Saya kira ini suatu kehormatan, saya bisa bicara termasuk dikasih urutan yang terhormat ya, habis Brasil yang selalu nomor satu, Amerika yang selalu nomor dua, baru kasih kesempatan kepada Indonesia,” kata Prabowo dikutip dari Channel YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (25/9/2025).
Prabowo menegaskan komitmen Indonesia untuk berkontribusi mengakhiri konflik yang terjadi di banyak negara.
“Alhamdulillah saya menggunakan panggung itu untuk menyampaikan sikap kita, sikap Indonesia, terutama mendorong penyelesaian konflik di semua tempat,” ujar dia.
Artikel Terkait
Prabowo Instruksikan Pembatasan Game Online Kekerasan Pasca Ledakan SMAN 72, Ini Langkahnya
Kisah Tragis Ratu Sekar Kedaton: Diasingkan ke Manado hingga Akhir Hayat
Ledakan SMAN 72 Jakarta: CCTV Ungkap Pelaku Bawa Dua Tas, Profilnya Pendiam
Krisis Pangan Gaza: Fakta Kelaparan & Pelanggaran Bantuan Pasca Gencatan Senjata