Keterbatasan ekonomi dan tidak memiliki BPJS Kesehatan, Endah hanya mengobati anaknya secara tradisional sebelum akhirnya dibawa ke rumah sakit oleh relawan.
Kepala Desa Cianaga, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, Wardi Sutandi menjelaskan, pengajuan KIS dari BPJS Kesehatan sudah dilakukan namun tetap terkendala.
"Betul. Tidak mendapat BPJS, karena kan saat ini pengajuan BPJS sulit banget. Kalau (pihak) desa mah harus ada ini ini (persyaratan) saya laksanakan. Seketika Kades diminta tolong masyarakat, ada persyaratan yang bisa dikeluarkan desa, ke atasnya mentok," ujar Wardi.
Infeksi Cacing Gelang
Hasil pemeriksaan medis menyatakan korban menderita askariasis, yaitu infeksi akibat cacing gelang yang biasanya hidup di dalam tanah.
“Kondisi pasien saat masuk sudah sangat berat dengan infeksi askariasis yang menyebar ke organ tubuhnya,” ungkap Humas RSUD R Syamsudin, dr Irfan Nugraha.
Kini, bocah malang tersebut telah dimakamkan pihak keluarga di TPU dekat rumahnya. Peristiwa ini menjadi pengingat akan pentingnya kebersihan lingkungan serta pencegahan penyakit cacingan pada anak-anak
Sumber: inews
Artikel Terkait
Pria Tertua Arab Saudi Meninggal di Usia 142 Tahun, Miliki 134 Keturunan
Partai Buruh & KSPI Tolak Penghapusan Pilkada Langsung: Ancaman bagi Upah Buruh dan Demokrasi
SBY Tegaskan Persaudaraan Modal Utama Bangsa Kuat, Peringatkan Bahaya Konflik Internal
Gus Yaqut Tersangka Korupsi Kuota Haji 2024: Kronologi, Dugaan, dan Sindiran Yudo Sadewa