Juga Muncul Dugaan Kekerasan dalam Rumah Tangga
KABUPATEN – Seorang istri tewas karena racun di Perumahan Bumi Mondoroko Raya Blok GO I nomor 32, RT 4/RW 15, Desa Watugede Kecamatan Singosari Kabupaten Malang.
Perempuan berinisial DS, 41, yang menghuni rumah di Perum Bumi Mondoroko Singosari Malang itu meninggal dunia dengan dugaan diracun.
Polisi sudah mengamankan bukti bekas racun dan saksi kunci kasus pria berinisial DMM, 41, yang merupakan suami korban dari rumah di Perum Bumi Mondoroko Singosari Malang.
Tapi hingga kemarin polisi belum menetapkannya sebagai tersangka.
DS ditemukan para tetangga dalam kondisi lemas dan muntah-muntah pada Rabu pagi, sekitar pukul 09.30.
Perempuan yang biasa dipanggil dengan nama Santi itu sempat dibawa ke puskesmas setempat, kemudian dirujuk ke RS Mardiwaluyo.
Artikel Terkait
Polisi di Asahan Tabrak 4 Motor dan Kabur: Kronologi Lengkap & Fakta Terbaru
Viral Petugas Kemenhub Dituding Pungli Rp150 Ribu ke Mobil Bantuan Aceh: Ini Klarifikasi Lengkap
Ayah Prada Lucky Ditangkap TNI: Kronologi Lengkap, Penyebab KDRT, dan Penjelasan Resmi
Suami PPPK di Konawe Nikahi Wanita Lain, Istri Baru Ijab Kabul Langsung Dilupakan