Namun nyawanya tak berhasil diselamatkan.
DS dinyatakan meninggal dunia pada pukul 20.00. Hingga tadi malam (25/1), polisi belum merilis hasil penyelidikan tentang kronologi kematian DS.
Selain memeriksa dan mengamankan DMM, polisi juga meminta keterangan para saksi. Termasuk melakukan olah TKP kemarin siang (25/1) mulai pukul 13.57.
Selain dugaan diracun, muncul indikasi adanya unsur kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) pada kasus tersebut.
Dugaan itu diungkapkan Kapolsek Singosari Kompol Masyhur Ade kepada wartawan di lokasi kejadian kemarin.
Karena itu pula, polisi mengamankan suami korban untuk mempermudah proses pemeriksaan di Mapolres Malang.
”Untuk motifnya masih dilakukan pendalaman,” ujarnya.
Penjelasan Kapolsek Singosari itu selaras dengan keterangan sejumlah tetangga DS.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarmalang.jawapos.com
Artikel Terkait
Polisi di Asahan Tabrak 4 Motor dan Kabur: Kronologi Lengkap & Fakta Terbaru
Viral Petugas Kemenhub Dituding Pungli Rp150 Ribu ke Mobil Bantuan Aceh: Ini Klarifikasi Lengkap
Ayah Prada Lucky Ditangkap TNI: Kronologi Lengkap, Penyebab KDRT, dan Penjelasan Resmi
Suami PPPK di Konawe Nikahi Wanita Lain, Istri Baru Ijab Kabul Langsung Dilupakan