CPNS Jalur Cumlaude Lebih Menguntungkan? Cek Penjelasan di Sini

- Rabu, 30 Agustus 2023 | 17:01 WIB
CPNS Jalur Cumlaude Lebih Menguntungkan? Cek Penjelasan di Sini

GELORA.ME -  Tahukah Anda jika pendaftaran CPNS 2023 ini terdapat jalur cumlaude? Menjadi lulusan yang berstatus cumlaude ternyata akan membawa keuntungan pada seleksi CPNS 2023 ini. CPNS jalur cumlaude kemudian akan menawarkan banyak benefit, jadi harus dimaksimalkan dengan baik.


Seperti nama jalur yang diberikan, pendaftaran ini hanya ditujukan untuk lulusan berstatus cumlaude. Nantinya alokasi untuk jalur ini adalah sebesar 10% dari total kebutuhan instansi sehingga memberikan kesempatan yang lebih besar pada para pendaftarnya.


Keuntungan Mendaftar CPNS Jalur Cumlaude


Ada beberapa keuntungan yang bisa didapatkan ketika kamu memanfaatkan jalur ini. Setidaknya, terdapat empat keuntungan paling jelas yang bisa dirasakan. Keempat poinnya adalah sebagai berikut.


1. Jumlah pesaing dengan total yang lebih sedikit dibandingkan dengan jalur umum. Hal ini karena setiap periode kelulusan, orang-orang yang mendapatkan predikat ini jumlahnya tidak banyak, dan tidak semua lulusan cumlaude ingin mencoba mendaftar CPNS 2023 ini


2. Peluang menjadi PNS dan lolos tahap seleksinya akan menjadi lebih besar karena pesaingnya jauh lebih sedikit


Halaman:

Komentar