Cacing Hidup Ditemukan di Menu MBG SMAN 6 Medan: Kronologi & Fakta Lengkap

- Jumat, 14 November 2025 | 23:00 WIB
Cacing Hidup Ditemukan di Menu MBG SMAN 6 Medan: Kronologi & Fakta Lengkap

Cacing Hidup Ditemukan di Menu MBG SMAN 6 Medan, Siswa Histeris

Sebuah video yang memperlihatkan cacing tanah masih hidup dalam menu Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk siswa SMAN 6 Medan menjadi viral di media sosial. Insiden ini memicu kepanikan dan kehebohan di kalangan siswa.

Dalam video yang beredar luas, terlihat seekor cacing menggeliat di antara telur orak-arik, daun selada, kentang, dan potongan tomat. Suara teriakan histeris siswa-siswi terdengar jelas saat mereka menemukan benda asing tersebut dalam makanan mereka.

Kronologi Temuan Cacing di Makanan MBG

Menurut penelusuran, menu pada hari kejadian memang terdiri dari telur orak-arik, selada, kentang, tomat, dan jeruk. Beberapa siswa yang diwawancarai membenarkan keaslian video tersebut, meski tidak diketahui pasti dari kelas mana video itu berasal.

Seorang guru wali kelas yang enggan disebutkan namanya mengaku bahwa keluhan serupa bukanlah hal baru. "Sering anak-anak mengeluh menemukan hal yang mestinya nggak ada di makanan. Seperti kaki kecoa atau ulat," ujarnya.

Respon Pihak Sekolah dan Badan Gizi Nasional

Halaman:

Komentar