Mahasiswa Tewas Misterius di Sungai Gempol Indramayu, Lehernya Terlilit Sweater Hitam

- Sabtu, 25 Oktober 2025 | 21:25 WIB
Mahasiswa Tewas Misterius di Sungai Gempol Indramayu, Lehernya Terlilit Sweater Hitam

Dalam proses olah TKP, polisi menemukan sejumlah kejanggalan dan barang bukti. Meski tidak ditemukan luka pada tubuh korban, terdapat kejanggalan berupa sweater hitam yang terlilit di leher korban.

Barang bukti yang berhasil diamankan antara lain:

  • Pakaian yang dikenakan korban (baju hitam bertuliskan Brain Store, celana jeans hitam, dan sweater hitam)
  • Sepatu
  • Ponsel
  • Dompet berisi identitas dan uang tunai Rp117.000

"Semua barang bukti sudah kami amankan untuk kepentingan penyelidikan," tegas Kapolsek.

Proses Evakuasi dan Penyebab Kematian

Korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Indramayu (RSBI) untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Hingga berita ini diturunkan, penyebab kematian korban masih menunggu hasil pemeriksaan luar dan autopsi dari pihak rumah sakit. "Semua masih dalam penyelidikan," tandas AKP Surahmat.

Peristiwa meninggalnya mahasiswa di Sungai Gempol Indramayu ini masih terus diselidiki oleh pihak kepolisian untuk mengungkap penyebab pasti kematian korban.

Halaman:

Komentar