GELORA.ME - Ramai di media sosial penampakan warung Madura yang tetap buka di tengah situasi banjir.
Warung tersebut bahkan nyaris tenggelam, namun pemilik tetap memilih membukanya. Hal ini yang kemudian disorot netizen sekarang.
Foto warung Madura tetap buka di tengah banjir dibagikan oleh akun X @txtdrbekasi. Di foto tersebut, terlihat nama warung Madura adalah Mapan Barokah.
Tidak dijelaskan lebih detail di mana lokasi warung berada. Namun, dipastikan warung Madura itu ada di Bekasi, Jawa Barat, mengacu pada akun pengunggah foto secara rutin membagikan kondisi terkini yang terjadi di Bekasi.
Dari foto yang beredar, tampak pemilik warung membiarkan air menenggelamkan sebagian warungnya. Barang-barang jualan di warung itu pun tetap berada di posisinya, tidak ada yang dievakuasi.
Hal ini memicu pembahasan netizen di media sosial. Warganet salut sekaligus heran dengan pemilik warung Madura yang tetap membuka warung dalam situasi banjir sekalipun.
"Tetap konsisten buka walaupun banjir," ujar @upe***.
Artikel Terkait
Kronologi Lengkap & Motif Pembunuhan Alvaro Kiano oleh Ayah Tiri, Alex Iskandar
Download Snack Video Tanpa Watermark 2024: Mudah, Cepat & Gratis
Gus Yahya Tantang Rais Aam Selesaikan Pemecatan di Muktamar PBNU 2026: Ini Jadwal dan Klaimnya
Gus Yahya Bantah Pemecatannya dari Ketum PBNU: Ini Alasan Suratnya Tidak Sah