"Sejak awal Anies sudah jadi ancaman bagi pihak-pihak yang punya kepentingan pribadi atas negeri ini. Apalagi gerakan massa di grassroot makin massif, ini tanda banyak yang mau perubahan," kata Angga saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Senin (9/10).
Teranyar, izin gedung Indonesia Menggugat, yang akan digunakan Anies dalam acara dialog kebangsaan bersama relawannya pada Minggu kemarin (8/10), mendadak dibatalkan oleh pihak pengelola.
Angga memandang, gejala anti demokrasi ini sudah muncul sejak beberapa tahun terakhir. Indikasinya, banyak kegiatan diskusi yang dibubarkan karena dianggap mengganggu yang punya kepentingan.
"Gejala anti demokrasi ini harus dihentikan, makanya kita perlu perubahan," pungkas Angga.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Reshuffle Kabinet Prabowo 2024: Juda Agung Wamenkeu, Sugiono Menko, dan Isu Pergantian Menkomdigi
Ahok di Sidang Korupsi Pertamina: Dorong Periksa Erick Thohir dan Jokowi untuk Ungkap Tuntas
Kritik Sejarawan JJ Rizal: Menteri Muda Era Revolusi vs Sekarang, Mana yang Lebih Matang?
KPK Minta Noel Ebenezer Buka Suara Soal Parpol K di Sidang, Bukan di Media