"Gubernur," jawab Ketua Umum Partai Gerindra itu, disambut riuh tepuk tangan para Walikota.
"Satu kata dari Bapak Prabowo tentang Pak Anies Baswedan?" tanya Bima lagi penasaran.
"Profesor," jawab Prabowo yang kontan membuat seisi ruangan bergemuruh dengan tawa dan tepuk tangan.
Pada pernyataan sama yang dilontarkan Bima Arya, Ganjar menilai Prabowo sebagai seorang senior dan Anies sebagai teman.
Sementara Anies memuji Prabowo sebagai patriot, dan Ganjar yang merupakan kader PDI Perjuangan sebagai sahabat lama.
Dalam Rakernas Apeksi ini, Bima juga menyampaikan tiga pesan utama dalam kegiatan ini. Yakni konsistensi asosiasi itu mengawal otonomi, kemudian konsolidasi untuk menghadapi tahun politik 2024, dan fokus pembangunan terus berlanjut.
Sumber: rmol
Artikel Terkait
Alasan Muhammadiyah Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional: Status Hukum hingga Rekam Jejak
Risiko Hukum Bayar Utang Kereta Cepat Whoosh dengan APBN, Prabowo Diperingatkan
KPK Tetapkan 3 Tersangka Baru Kasus Suap Bupati Kolaka Timur: Pejabat Kemenkes hingga Orang Kepercayaan
DPR Sebut Kebakaran Rumah Hakim Khamozaro Kejahatan Terencana, Terkait Kasus Korupsi Rp231 M