BANJARMASIN - Gara-gara perkara duit dua ribu rupiah, seorang pengamen tewas dikeroyok tiga juru parkir (jukir).
Insiden itu terjadi di Jalan DI Panjaitan, Banjarmasin Tengah. Persis di depan Gereja Kalimantan Evangelis (GKE), Jumat (15/12) malam.
Korban adalah Heri Pramano (37) warga Jalan Ahmad Yani km 5,7 Karya Mufakat II.
Dari cerita sejumlah pedagang jagung bakar di lokasi kejadian, Heri sedang mengamen di kawasan kuliner tersebut bersama temannya, Muhammad Khadafi (36).
Di depan seorang pengunjung warung, korban memainkan gitarnya dan bernyanyi.
Seorang perempuan muda yang dihiburnya menyerahkan selembar Rp2 ribu. Entah kenapa, uang itu dicampakkan ke tanah.
Artikel Terkait
Pemerkosaan di Kantor Dinas Pariwisata Mamuju: Kronologi & Pelaku Ancam Bunuh Korban
Intel Kodim Walk Out di Polres Kubar: 6 Terduga Pelaku Narkoba Akhirnya Dilimpahkan ke BNNP Kaltim
Kronologi Lengkap Ayah Tiri Alvaro Gantung Diri di Ruang Konseling Polres
75.000 Pil Ekstasi Ditemukan TNI di Mobil Kecelakaan, Lencana Polri di Kursi Sopir Bikin Heboh