Prabowo Tegaskan Indonesia di Jalan yang Benar dan Diridhoi Tuhan di Retreat Kabinet Bogor

- Selasa, 06 Januari 2026 | 22:25 WIB
Prabowo Tegaskan Indonesia di Jalan yang Benar dan Diridhoi Tuhan di Retreat Kabinet Bogor

Prabowo Tegaskan Indonesia di Jalan Benar dan Suci yang Diridhoi Tuhan

BOGOR - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan taklimat penting dalam retreat Kabinet Merah Putih di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (6/1). Acara ini dihadiri oleh seluruh anggota kabinet, kepala badan, hingga utusan khusus presiden.

Dalam pidatonya, Presiden Prabowo dengan tegas menyatakan bahwa Indonesia saat ini berada di jalur yang tepat. Ia menegaskan komitmen pemerintah untuk membela kedaulatan, memberantas kemiskinan, dan menghilangkan kelaparan.

"Kita berada di jalan yang benar, membela kedaulatan di jalan yang memberantas kemiskinan, di jalan yang menghilangkan kelaparan, kita berada di jalan yang bersih dan suci, kita berada di jalan yang diridoi Tuhan Yang Maha Kuasa," ujar Prabowo yang disambut tepuk tangan meriah seluruh anggota kabinet.

Pesan Prabowo kepada Seluruh Jajaran Kabinet

Prabowo meminta seluruh jajarannya untuk bekerja dengan penuh keyakinan dan tanpa keraguan. Ia menekankan bahwa yang terpenting adalah setiap kebijakan dan tindakan harus ditujukan untuk kepentingan rakyat.

Halaman:

Komentar