Susi Pudjiastuti Kecam Gus Elham, Sebut Aksi Cium Balita Pelecehan Anak dan Minta Kapolri Turun Tangan

- Kamis, 13 November 2025 | 14:50 WIB
Susi Pudjiastuti Kecam Gus Elham, Sebut Aksi Cium Balita Pelecehan Anak dan Minta Kapolri Turun Tangan

Kecaman keras juga datang dari mantan Menteri Perikanan dan Kelautan RI, Susi Pudjiastuti. Melalui akun Twitter pribadinya, @susipudjiastuti, pada Rabu (12/11/2025), Susi dengan tegas menyatakan bahwa tindakan Gus Elham adalah bentuk pelecehan anak.

Dalam cuitannya, Susi Pudjiastuti secara khusus meminta Ketua PBNU Bidang Kesejahteraan Rakyat, Alissa Qotrunnada Munawaroh Wahid (Alissa Wahid), untuk turun tangan menangani kasus ini. Tidak hanya itu, ia juga mendesak Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk segera mengambil tindakan tegas.

"Mbak Alisa ini jelas pelecehan anak! Tangkap dan hukum. Pak Kapolri @ListyoSigitP @ahriesonta @DivHumas_Polri," tulis Susi Pudjiastuti.

Postingan Susi ini langsung mendapat dukungan luas dari masyarakat. Banyak netizen yang bergabung dalam seruannya untuk meminta Kepolisian Republik Indonesia (Polri) segera mengusut tuntas kasus dugaan pelecehan anak yang melibatkan Gus Elham ini.

Halaman:

Komentar