BMKG: 43.8% Wilayah Indonesia Sudah Memasuki Musim Hujan, Puncaknya Diprediksi November-Desember
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengumumkan bahwa 43,8 persen zona musim (ZOM) di Indonesia telah memasuki periode musim hujan. Data ini tercatat hingga dasarian kedua Oktober 2025.
BMKG menegaskan bahwa awal musim hujan di Indonesia tidak terjadi secara serentak. Musim hujan diprediksi akan meluas secara bertahap ke wilayah Indonesia bagian selatan dan timur.
Prediksi Puncak Musim Hujan 2025/2026
Puncak musim hujan di Indonesia diperkirakan terjadi pada waktu yang berbeda-beda. Untuk Indonesia bagian barat, puncak hujan diprakirakan pada November hingga Desember 2025. Sementara itu, wilayah Indonesia bagian selatan dan timur diperkirakan mengalami puncak musim hujan lebih lambat, yaitu pada Januari hingga Februari 2026.
Data Hujan Lebat Terkini dan Suhu Udara
Beberapa wilayah telah mengalami hujan dengan intensitas sangat lebat (curah hujan ≥ 100 mm/hari) dalam beberapa hari terakhir, seperti:
- Samarinda, Kalimantan Timur: 130 mm/hari
- Tolitoli, Sulawesi Tengah: 131,6 mm/hari
- Boven Digul, Papua Selatan: 123,1 mm/hari
- Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara: 105,8 mm/hari
Bersamaan dengan itu, suhu maksimum di sejumlah wilayah menunjukkan penurunan. Tidak ada lagi wilayah yang mencatat suhu di atas 36°C. Suhu tertinggi tercatat di Lampung Utara (35,8°C), Kupang (35,5°C), dan Manokwari (34,8°C).
Artikel Terkait
Amnesty Internasional Kritik Indonesia Gabung Dewan Perdamaian AS: Cederai HAM dan Hukum Internasional
Amnesty Internasional Kritik Indonesia Gabung Dewan Perdamaian AS: Ancam Kepemimpinan di Dewan HAM PBB?
Oknum Polisi Diperiksa Propam Usai Viral Tuding Penjual Es Gabus Pakai Spons
Alasan Ahok Mundur dari Pertamina: Beda Pandangan Politik dengan Jokowi Terungkap di Sidang