Survei LSI Denny JA: Evaluasi Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran
Hasil survei terbaru LSI Denny JA mengenai satu tahun pemerintahan Prabowo-Gibran menunjukkan gambaran yang beragam dari masyarakat. Dari enam aspek yang diukur, hubungan internasional menjadi bidang dengan penilaian paling memuaskan, sementara ekonomi nasional justru mendapat 'rapor merah'.
Ekonomi Nasional Raih Skor Negatif
Aspek ekonomi nasional mencatatkan penilaian yang kurang baik dari publik. Sebanyak 34,8 persen responden menilai kondisi ekonomi nasional dalam kategori buruk hingga sangat buruk. Sementara itu, hanya 21 persen yang menilainya baik atau sangat baik.
“Sehingga kemudian kita hitung skornya dari rapor pemerintah di bidang ekonomi nasional itu hasilnya -13,8 persen. Jadi dalam satu tahun pemerintahan Prabowo-Gibran itu skornya negatif,” ujar Peneliti LSI Denny JA, Adjie Alfaraby, dalam paparannya, Kamis (23/10/2025).
Artikel Terkait
Kisah Pilu Sudrajat di Bogor: Rumah Lapuk Jebol & 3 Anak Putus Sekolah
Amnesty Internasional Kritik Indonesia Gabung Dewan Perdamaian AS: Cederai HAM dan Hukum Internasional
Amnesty Internasional Kritik Indonesia Gabung Dewan Perdamaian AS: Ancam Kepemimpinan di Dewan HAM PBB?
Oknum Polisi Diperiksa Propam Usai Viral Tuding Penjual Es Gabus Pakai Spons