Orang Tua Heryanto Bela Diri: Anak Saya Baik, Tak Pernah Berkeluh Kesah Soal Dina Oktaviani

- Sabtu, 11 Oktober 2025 | 13:50 WIB
Orang Tua Heryanto Bela Diri: Anak Saya Baik, Tak Pernah Berkeluh Kesah Soal Dina Oktaviani

Karsa mengaku sempat mendengar keinginan HR untuk meminjam uang ke bank dan memberikan nasihat terkait hal tersebut. "Dia pernah bilang mau ambil kredit ke bank. Saya sempat nasehatin, kalau memang cicilannya terjangkau dengan gajinya, silakan. Soalnya saya takut nanti nggak kebayar," imbuhnya.

Dukungan Keluarga dan Kondisi Terkini

Sebagai orang tua, Karsa mengatakan selalu siap membantu anaknya sebisa mungkin. "Kalau butuh apa-apa, saya berupaya bantu sebisa mungkin," tuturnya.

Ia juga mengaku tidak mengenal rekan-rekan anaknya, termasuk korban. HR telah tinggal di rumah tersebut bersama istri dan anaknya selama empat tahun terakhir dengan kondisi rumah tangga yang menurut Karsa baik-baik saja.

Karsa juga menyampaikan bahwa istrinya sangat terpukul mengetahui perbuatan anak kandung mereka. "Istrinya HR juga sangat kecewa. Kami semua syok," pungkasnya.

Sumber: https://kbeonline.id/2025/10/10/orang-tua-heryanto-pelaku-pembunuh-dina-oktaviani-anak-saya-baik-tak-pernah-berkeluh-kesah/

Halaman:

Komentar