GELORA.ME - Ormas Laskar Manguni belum berhenti menjadi sorotan publik. Sejak rusuh dengan Barisan Solidaritas Muslim (BSM), muncul wacana pembubaran Laskar Manguni.
Teranyar, panglima Laskar Manguni Dayak Pajaji merespons terkait adanya pihak yang meminta organisasinya dibubarkan.
Dalam sebuah unggahan video yang diunggah di X bernama @never_alonely, memperlihatkan Dayak Pajaji menananggapi terkait pembubaran organisasinya.
“Kalian saudaraku, siapapun yang ingin membubarkan pasukan Manguni, hadapi saya, ingat hadapi saya baru kalian bubarin,” tegas Dayak dikutip, Minggu 3 Desember 2023.
Menurutnya, jika ada anggotanya yang berbuat kriminal yang melanggar undang-undang (UU) maka orangnya yang harus dihukum bukan organisasinya.
“Kita berbicara mengenai undang-undang, yang salah tetaplah salah, siapa yang membuat tindakan kriminal, anarkis maka itulah yang diadili, bukan bubarkan pasukannya,” kata Dayak.
“Karena ada api ada asap, Pasukan Manguni jika tidak diusik di tanah airnya, di tumpah darah nenek moyangnya, maka dia tidak akan berkutik, karena dia diusik maka mereka bangkit, maju dan melawan,” sambungnya lugas.
Sementara itu, Polda Sulawesi Utara (Sulut) meringkus anggota Laskar Manguni Marco Karundeng atas statusnya di Facebook terkait insiden di Kota Bitung.
Artikel Terkait
KPK Tangkap Gubernur Riau Abdul Wahid dalam OTT: 10 Orang Diamankan, Uang Tunai Disita
3 Jalur Alternatif Jogja Wonogiri 2024: Cepat, Aman & Bebas Macet
KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid: Fakta Terbaru dan Konfirmasi Resmi 2025
Fakta Aksi Joget Anggota DPR di Sidang Tahunan 2025: Bukan Gaji Naik, Ternyata Ini Penyebabnya