GELORA.ME - Sebanyak enam rumah di Desa Belani, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dibakar massa.
Insiden pembakaran ini terjadi setelah Abadi yang merupakan adik kandung dari Bupati Muratara Devi Suhartoni tewas ditikam Arwan dan Ariansyah yang merupakan warga setempat.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dilapangan, insiden kejadian pembakaran iti sangat cepat. Melansir suaralinggau.com-jaringan Suara.com, seketika pasukan Brimob tiba di TKP sekira pukul 21.00 WIB mendapatkan 6 rumah sudah terbakar.
"Rumah yang dibakar massa ini bukan hanya rumah terduga pelaku, tapi juga rumah sepupu terduga pelaku," katanya.
Kapolres Muratara, AKBP Koko Arianto Warani, melalui Kasi Humas AKP Baruanto, memberikan pernyataan resmi mengenai situasi yang terjadi.
Kepolisian setempat mengimbau agar masyarakat menahan diri dan tidak melakukan aksi balasan yang dapat memperkeruh situasi.
Artikel Terkait
Kasus Alvaro Kiano: Ayah Tiri Ternyata Dalang Pembunuhan, Jenazah Ditemukan di Bogor
Polemik Ijazah Capres: KPU & ANRI Diperiksa DPR, Asli atau Palsu?
WPS Office Download: 7 Alasan Kenapa Jadi Rahasia Produktivitas Banyak Orang
Buaya Raksasa 7 Meter di Inhil Mati, Isi Perutnya Ternyata Sampah Plastik dan Pisau