Sebelumnya, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memastikan bahwa KIM akan bertambah beberapa partai untuk koalisi di Pilkada Jakarta 2024. Koalisi itu kemudian disebut KIM Plus.
Dasco menyebut KIM Plus akan mengusung kader Partai Golkar Ridwan Kamil untuk maju Pilkada Jakarta 2024. “Ya Insya Allah di KIM Plus sudah muncul satu nama, yaitu Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta,” ujar Dasco di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Senin (5/8/2024).
Kendati demikian, dia belum bisa mengumumkan siapa partai politik yang akan bergabung ke KIM. “Untuk wakilnya nanti mungkin sehari dua hari kita akan sampaikan ke media,” ungkapnya
Sumber: tvOne
Artikel Terkait
Polda Metro Bantah Klaim MAF: Bukan Anak Propam, Mobil Bukan Sitaan
Syahganda Bongkar Konsekuensi Jokowi Dijuluki Politisi Jalanan di Forum Bloomberg
Jokowi Ditunjuk Jadi Dewan Penasihat Global Bloomberg, Siap Pidato Bahasa Inggris
Transformasi PSI 2029: Dari Partai Jelita ke Jelata, Strategi Menuju Pemilu