GELORA.ME -Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid meminta Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas bisa menjaga mulutnya sebagai pejabat publik.
Hal tersebut disampaikannya menanggapi pernyataan Yaqut di depan masyarakat. Yaqut meminta masyarakat untuk tidak memilih pemimpin hanya karena mulutnya manis hingga berwajah tampan.
Karena digaji oleh negara, ia berharap Yaqut bisa menyaring pernyataan yang disampaikan kepada publik.
"Hati-hati menjaga mulutnya. Karena apa karena ini pejabat publik, dia digaji oleh pajak negara untuk membuat suasana harmoni, bukan untuk mengeluarkan statement-statement yang nggak perlu," kata Jazilul kepada wartawan, Minggu (1/10/2023).
Artikel Terkait
Ustaz Abdul Somad (UAS): Dari Penolakan Cawapres hingga Dukungan Politik yang Berujung OTT KPK
Polemik Utang Kereta Cepat Whoosh: Puan Maharani Tegaskan DPR dan Pemerintah Akan Bahas Tuntas
Nasib Gubernur Riau Abdul Wahid Usai OTT KPK 2025: Uang Rp1 Miliar Disita
Luhut Disebut Dewa Penyelesai Proyek Kereta Cepat Whoosh, Ini Faktanya