GELORA.ME - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mengatakan, bakal mengembalikan partai yang dipimpinnya ke pemilik aslinya yaitu anak muda.
Pernyataann itu disampaikan lewat unggahan video melalui akun Instagram pribadinya, @giring. Namun, video itu kini sudah dihapus.
Dalam video berdurasi 2 menit 49 detik itu, Giring mengatakan siap melakukan apapun demi mempertahankan PSI. Termasuk mengembalikan mandatnya sebagai ketua umum ke dewan pembina.
"Gue siap melakukan apapun untuk mempertahankan Partai Solidaritas Indonesia. Bahkan sampai mengembalikan mandat gue sebagai ketua umum kepada dewan pembina," kata Giring, dikutip Selasa (8/8/2023).
Dia merasa usianya sudah terlalu tua. Oleh karenanya, PSI harus kembali dipimpin oleh anak muda, sesuai dengan semangat partai tesebut.
"Karena gue sudah tua. Jadi, sudah saatnya mengembalikan partai ini ke tangan pemilik aslinya, yaitu anak muda," ucap Giring.
Mantan vokalis band Nidji itu mengatakan, pernyataannya berdasarkan hasil perenungannya setelah merayakan ulang tahun ke 40.
Dia mengaku, di usianya yang menginjak kepala empat itu menjadi momen merenungi arti hidup.
"Beberapa minggu yanng lalu, Alhamdulillah gue berulang tahun ke 40. Dan di hari itu Alhamdulillah banyak senang, didoakan oleh semua sahabat-sahabat gue, didoakan semua fans, dipeluk sama anak-anak, sama istri," katanya.
Artikel Terkait
Reshuffle Kabinet Prabowo: Pratikno Diganti, Sinyal Lepas dari Geng Solo dan Jokowi?
Reshuffle Kabinet Prabowo 2026: Analisis Isu Penggantian Menlu Sugiono & Menko PMK
Reshuffle Kabinet Prabowo 2025: Nama Kandidat Baru & Isu Rotasi Menteri Terkini
Ahok Tantang Jaksa Periksa Jokowi untuk Bongkar Kasus Korupsi Pertamina Rp 285 Triliun