"Masih denial, masa sih kayak gini? Aku merasa gue belum bisa cerita ke orang lain. Masih memproses semuanya, aku harus mikirin sendiri, ngomong sama orang lain pun enggak bisa. Aku kelihatannya extrovert, tapi di saat tertentu, saat punya masalah berat, aku enggak bisa curhat," jelasnya.
Gofar Hilman selaku host kemudian mengatakan bahwa dirinya mendapat kabar soal perceraian Tante Ernie dengan Iwan Judojono. Terkait hal itu, Tante Ernie pun memberikan klarifikasi.
"Aku mendapatkan berita dari follower aku di Instagram. Dia ngomong, 'Bang, tolong tanyain dia (Tante Ernie) dong dia baik-baik saja enggak?' Sembari kasih screenshot berita. Ternyata banyak portal berita yang memberitakan kabar Tante Ernie cerai dengan suaminya. Aku baca berita itu kayak, 'Yang benar?'" kata Gofar.
"Aku sebenarnya menutup cerita cukup lama, itu terjadi Juli 2022. Sempat liburan sama anak-anak, setelah itu baru ribut besar. Di situ aku diam saja, mencoba hadapi segala sesuatu sendiri," imbuhnya.
Tante Ernie mengakui dirinya menggugat cerai sang suami. Mereka pun telah resmi berpisah pada November 2022.
Sumber: kumparan
Artikel Terkait
Hendra Bongkar Sosok Misterius Sri di Bisikan Gaib: Kalau Disebut, Nanti Datang!
Kisah Mengerikan Pesugihan Anak Tumbal & Ritual Susuk Artis di Bisikan Gaib
Husein Jafar Beri Doa untuk Onadio Leonardo: Semoga Sadar, Jera, dan Berubah!
Onadio Leonardo Ditangkap Polisi dengan Ganja di Ciputat, Wanita Berinisial B Ikut Diamankan