APBD DKI 2026 Ditargetkan Selesai Pertengahan November Meski DBH Dipangkas
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Pemprov DKI) bersama DPRD Jakarta saat ini tengah mempercepat pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk Tahun Anggaran 2026. Target penyelesaian pembahasan postur APBD DKI 2026 ditetapkan pada pertengahan November 2025.
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menyatakan proses pembahasan APBD DKI 2026 berjalan dengan baik meski menghadapi tantangan pemotongan Dana Bagi Hasil (DBH) dari pemerintah pusat sebesar Rp15 triliun. "Sekarang ini pembahasan di DPRD. Mudah-mudahan tidak ada hambatan dan segera kita paripurna," ujarnya di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (25/10/2025).
Strategi Creative Financing Atasi Pemotongan DBH
Menghadapi pemotongan DBH Jakarta yang terbesar dibanding provinsi lainnya, Pemprov DKI dan DPRD sepakat menerapkan strategi pembiayaan alternatif (creative financing). Pramono mengungkapkan mulai pekan depan akan dilakukan pembahasan detail APBD 2026, termasuk langkah-langkah antisipasi dampak pemotongan dana tersebut.
Artikel Terkait
PSSI Ungkap Syarat Keras untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia: Harus Lebih Hebat dari Shin Tae-yong!
Indra Sjafri Soroti Persiapan Timnas U-22 Jelang SEA Games 2025, Ini Strategi Kuncinya
Prostitusi Online di OKU Timur Terbongkar, Tarifnya Rp 700 Ribu!
Presiden Prabowo Tiba di Malaysia, Hadiri KTT ASEAN 2025: Agenda & Tujuannya