Marrakesh yang merupakan salah satu kota tertua di dunia itu mengalami kerusakan cukup parah karena berlokasi cukup dekat dengan pusat gempa.
Sejumlah bangunan bersejarah di kota itu rusak berat karena guncangan gempa yang begitu dahsyat. Dari rekaman video yang viral di laman sosial media, terlihat kekalutan dan ketakutan warga Maroko saat gempa terjadi.
Di salah satu warisan dunia UNESCO, sebuah menara masjid jatuh dan runtuh ke tanah. Rumah-rumah tua di Marrakesh juga ambruk begitu gempa terjadi.
Setelah gempa terjadi, sejumlah warga dengan tangan kosong berusaha untuk membersihkan puing-puing dan menyelamatkan orang yang reruntuhan bangunan.
Maroko mengumumkan tiga hari berkabung nasional, di mana bendera nasional akan dikibarkan setengah tiang di seluruh negeri.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Roy Suryo Cs Tagih Dasar Hukum Surat Penyetaraan Ijazah Gibran ke Kemendikdasmen
Timothy Ronald Dilaporkan Polisi: Modus Penipuan Sinyal Trading Kripto Manta Rugikan Korban Miliaran
Gaji Pegawai Pajak 2024: Tunjangan Kinerja (Tukin) Capai Rp100 Juta+ Per Bulan
Keracunan Massal MBG Soto Ayam di Mojokerto: 261 Siswa Terdampak, 121 Dirawat