Kuasa Hukum Roy Suryo Sindir Eggi-Damai Temui Jokowi: Ada Pejuang, Ada Pecundang
Kuasa hukum Roy Suryo dan kawan-kawan, Ahmad Khozinudin, memberikan sindiran tajam menyusul tindakan dua kliennya, Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis, yang mendatangi kediaman Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Solo.
Khozinudin menyamakan para pengkhianat seperti muatan berlebihan pada sebuah kendaraan. "Ibarat kendaraan yang membawa muatan, para pengkhianat tidak menambah manfaat. Keluarnya mereka justru meringankan beban, membuat laju kendaraan makin cepat mencapai tujuan," ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (10/1/2026).
Dinamika Hidup yang Biasa: Ada yang Lurus, Ada yang Bengkok
Meski menyindir, Khozinudin menilai langkah Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis menemui Jokowi merupakan bagian dari dinamika hidup yang wajar. Pertemuan itu terjadi di kediaman pribadi Jokowi di Sumber, Solo, pada Kamis sore (8/1/2026).
"Tak perlu menganggap itu sesuatu yang anomali. Biasa saja. Ada yang lurus ada yang bengkok. Ada yang tegak ada yang loyo, ada pemberani ada pengecut," kata Khozinudin.
Artikel Terkait
KPK Tetapkan Yaqut & Gus Alex Tersangka Korupsi Haji: Kronologi, Kerugian Negara, dan Tuntutan Bongkar Sindikat
Megawati Institute Resmi Berdiri: Ketum PDIP Resmikan Kantor di HUT ke-53 Partai
Pertemuan Jokowi dengan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis di Solo Dikonfirmasi Sekjen ReJo
Megawati Tiba di Rakernas PDIP 2026 Didampingi Prananda Prabowo: Tema Satyam Eva Jayate