GELORA.ME - Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), mantab mendukung Prabowo Subianto pada kontestasi Pilpres 2024. Karena Prabowo paham agenda-agenda Indonesia ke depan.
Pernyataan itu disampaikan SBY saat berpidato pada Konsolidasi Pemenangan Calon Presiden Prabowo Subianto, di Hotel Aston, Surabaya, Jawa Timur, Senin (20/11).
"Pada kesempatan penting ini, dengan memohon ridho Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, saya memberikan dukungan penuh kepada Bapak Prabowo Subianto untuk menjadi calon presiden, dan insya Allah menjadi Presiden ke-8 Indonesia," tutur SBY.
Menurutnya, Prabowo Subianto mengerti agenda-agenda utama untuk Indonesia, antara lain di bidang pertahanan dan keamanan, ekonomi, kesejahteraan rakyat, bidang hukum dan keadilan, demokrasi, kebebasan dan kesetaraan dalam hubungan internasional, termasuk geopolitik dan lingkungan hidup.
Artikel Terkait
KPK Tunggu Hasil Sidang Kasus Korupsi Proyek Jalan Sumut untuk Usut Bobby Nasution
Korupsi Biskutu Balita: Modus Gizi Pertamax Diganti Tepung & Gula Diumkap KPK
Rismon Sianipar Dilaporkan Andi Azwan ke Polisi: Dua Tuduhan dan Kronologi Lengkap
Prabowo Beri Julukan Don Si Kancil ke Dasco dan Pesan Legacy: Manusia Mati Meninggalkan Nama