GELORA.ME -Pengamat politik Rocky Gerung menilai pencalonan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (cawapres) sangat terbuka.
Rocky menilai Partai Golkar telah memberikan sinyal bahwa keputusan batas usia minimal pencalonan wakil presiden itu akan diturunkan oleh Mahkamah Konstitusi.
"Ya artinya udah ada keputusan diam-diam bahwa Gibran akan keputusan usia pencalonan wakil presiden itu akan diturunkan sedemikian rupa sehingga Gibran bisa mencalonkan," kata Rocky dalam keterangannya, dikutip Liberte Suara, Rabu (9/8/2023).
"Jadi bocoran pasti ada pada Golkar atau pada semua orang lah udah dapat," sambung Rocky.
Lebih lanjut Rocky menyoroti soal mau atau tidaknya Gibran menggunakan Golkar sebagai kendaraan politiknya untuk maju dalam pemilihan presiden (pilpres) sebagai cawapres.
"Yang jadi soal adalah apakah Gibran mau misalnya memakai Golkar sebagai kendaraan politiknya tuh," tutur Rocky.
Artikel Terkait
Kritik Sejarawan JJ Rizal: Menteri Muda Era Revolusi vs Sekarang, Mana yang Lebih Matang?
KPK Minta Noel Ebenezer Buka Suara Soal Parpol K di Sidang, Bukan di Media
Menteri PU Dody Hanggodo Terbata-bata Dicecar DPR Soal Anggaran Bencana, Ini Kronologinya
Prodem Ingatkan Prabowo: Bahaya Pemindahan Polri dari Bawah Presiden | Analisis Lengkap