Hotman Paris Bantu Korban Es Gabus Viral: Perempuan Pemicu Fitnah Dicari

- Kamis, 29 Januari 2026 | 00:50 WIB
Hotman Paris Bantu Korban Es Gabus Viral: Perempuan Pemicu Fitnah Dicari

Sebelumnya, pengacara kondang Hotman Paris Hutapea secara terbuka menawarkan bantuan hukum gratis untuk Suderajat. Ia menyatakan siap mengirimkan tim pengacaranya untuk mendampingi korban.

"Dengan senang hati saya akan kirim tim pengacara, Hotman 911 punya tim pengacara di seluruh Indonesia dan tidak dibayar alias gratis," tegas Hotman Paris. Ia menambahkan, bantuan ini murni atas dasar kemanusiaan untuk membantu rakyat kecil.

Kronologi Penganiayaan dan Fitnah yang Dialami Suderajat

Suderajat mengaku mengalami penganiayaan fisik dan intimidasi oleh oknum aparat pada Sabtu (24/1/2026) saat berjualan di Kemayoran, Jakarta Pusat. Ia menceritakan perlakuan kasar yang membuatnya trauma.

Meski sempat ditahan dan kemudian dilepaskan dengan kompensasi Rp 300.000, Suderajat menyatakan kerugian material dan trauma yang dialami jauh lebih besar.

Fakta Hasil Pemeriksaan: Es Gabus Dinyatakan Aman

Kontroversi ini berawal dari laporan warga yang menduga es gabus mengandung busa (Polyurethane Foam). Namun, hasil pemeriksaan Tim Keamanan Pangan Dokpol Polda Metro Jaya menyimpulkan bahwa seluruh sampel dagangan Suderajat, termasuk es gabus, dinyatakan aman dan layak konsumsi.

Putusan ini membantah tuduhan berbahaya yang sempat viral dan memicu rangkaian peristiwa mengenaskan yang menimpa Suderajat.

Halaman:

Komentar