GELORA.ME - Ahli Gizi Prof Hardinsyah menyarankan agar kepala sekolah wajib mencoba menu MBG (makan bergizi gratis) sebelum diberikan ke murid. Menurutnya, itu sudah Standar Operasional Prosedur (SOP).
"Kepala sekolah harus mencoba terlebih dahulu, membuka, melihat dari mata kepala, apakah makanan tampak tidak biasa, dari kesegaran, dari warna, apalagi dicium aroma basi, ya, jangan dicoba lagi," papar Prof Hardinsyah dalam konferensi pers di Kantor Badan Gizi Nasional (BGN) Jakarta, Jumat (26/9/2025).
"Kepala sekolah tidak boleh ngerasa sebagai kelinci percobaan, saya dengar tuh ada kepala sekolah yang menolak untuk mencoba duluan. Itu SOP!" tambah Prof Hardinsyah.
Tak hanya itu, Prof Hardinsyah juga menyarankan agar ada keterlibatan guru sekolah dalam program MBG ini. Jadi, guru-guru sekolah diajak memahami 'early warning' dari suatu panganan.
Jika aroma sudah basi, warna pucat, apalagi sampai memicu mual dan muntah, tidak diberikan ke murid di sekolah. Dan ini harus dicoba oleh kepala sekolah terlebih dulu.
Artikel Terkait
KPK Ungkap Modus Korupsi Kereta Cepat Whoosh: Mark Up Harga Lahan & Jual Tanah Negara
Bobibos: BBM Nabati RON 98 Setara Pertamax Turbo Cuma Rp 4.300/Liter
Viral Tatapan Sinis Miss Israel ke Miss Palestine di Miss Universe 2025, Begini Faktanya
Bobibos: Biofuel RON 98 Setara Pertamax Turbo Hanya Rp 4 Ribuan?