GELORA.ME - Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kabupaten Bandung Barat membuka kesempatan bagi masyarakat untuk berpartisipasi, memberikan masukan dalam tahapan Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD), Kabupaten Bandung Barat Tahun 2025-2045.
Kepala Bappelitbangda Kabupaten Bandung Barat, Rini Sartika mengatakan, saat ini merupakan tahapan awal untuk menampung semua masukan dan pandangan masyarakat, terkait isu-isu yang dibutuhkan Bandung Barat dalam 20 tahun ke depan.
Untuk itu, Bappelitbangda akan menyediakan google drive agar masyarakat secara luas bisa mengupload masukan-masukan tanpa harus hadir dalam sebuah acara khusus, tapi bisa dilakukan kapan pun dan dimana pun.
“Masyarakat bisa memberikan masukan secara online dan tentunya ada batas waktu yang telah ditetapkan,” kata Rini.
Masukan-masukan dari masyarakat, lanjut Rini, nantinya akan dibahas dalam diskusi dan dielaborasikan dengan data yang ada di Bappelitbangda.
“Dengan adanya masukan dari masyarakat maka dapat diindetifikasi apa saja yang menjadi program prioritas, yang menjadi arah kebijakan pembangunan dalam waktu 20 tahun ke depan,” jelasnya.
Artikel Terkait
BMKG Imbau Warga Tak Keluar Rumah, Waspada Hujan Ekstrem dan Banjir
Hasil Liga Inggris 2025-2026 Pekan 10: Arsenal Kukuh di Puncak Usai Bungkam Burnley, MU Tertahan Imbang
Bandar Narkoba Muara Enim Diciduk, 97 Gram Sabu dan 150 Pil Ekstasi Disita
BMKG dan BNPB Modifikasi Cuaca Hingga 3 November, Ini Tujuannya