Bertemu Ganjar di Mina
Anies saat ini sudah berada di Arab Saudi untuk menjalankan ibadah haji bersama jutaan umat Islam lainnya. Di sela ibadahnya, Anies juga sempat bertemu bacapres PDIP Ganjar Pranowo dan berfoto bersama.
Dalam foto itu, tampak Anies bersama keluarga, Ganjar — yang juga menjadi tamu Kerajaan— bersama keluarga, dan Menteri PPN/Kepala Bappenas sekaligus mantan Ketum PPP Suharso Monoarfa bersama keluarga. Mereka berfoto di sela jamuan makan tamu raja di Mina — salah satu lokasi prosesi puncak haji— pada Senin, 26 Juni (8 Zulhijah 1444 H/Hari Tarwiyah).
Raja Salman Undang 4.951 Jemaah dari 92 Negara
Setiap tahun Raja Salman mengundang sejumlah umat Islam dari penjuru dunia — termasuk Indonesia — untuk melaksanakan ibadah haji secara gratis. Dalam haji 2023, 4.951 orang memenuhi undangan Raja Salman sebagai tamu Kerajaan.
Mereka diundang di bawah bendera Program Tamu-tamu Pelayan Dua Masjid Suci, Raja Salman bin Abdulaziz, untuk Haji, Umrah, dan Kunjungan”.
Para tamu itu termasuk 1.000 tamu dari keluarga syuhada Palestina, 1.000 tamu dari keluarga syuhada Arab Saudi yang terlibat dalam operasi militer Decisive Storm di Yaman, dan 1.000 tamu dari keluarga syuhada angkatan bersenjata Yaman.
Sisanya adalah ribuan tamu dari puluhan negara lain termasuk Indonesia. Mereka terdiri dari tokoh-tokoh Islam, cendekiawan, orang-orang berpengaruh dan terkemuka.
Indonesia mendapat undangan 50 orang. Selain Anies dan Ganjar, mereka yang mendapat undangan Kerajaan adalah Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar dan pengurus Masjid Istiqlal Bukhori, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, Wakapolres Metro Jakarta Selatan (Jaksel) AKBP Harun dan Kapolsek Setiabudi Kompol Arif Purnama Oktora.
Pelaksana program tamu Raja Salman tersebut adalah Kementerian Urusan Islam, Dakwah, dan Bimbingan Arab Saudi.
Sebagai tamu undangan raja, tentunya para tamu mendapatkan fasilitas kelas satu mulai dari keberangkatan, selama di Arab Saudi, hingga kepulangan.
Sumber: kumparan
Artikel Terkait
Buaya Raksasa 7 Meter Ditangkap Warga di Indragiri Hilir, Begini Penampakannya
BGN Didesak Tiru Finlandia & Jepang, Bukan India, untuk Program Makan Bergizi Gratis
3 Jalur Alternatif Padang ke Payakumbuh Tercepat & Paling Nyaman 2024
Cleyà Beauty Sukses di Shopee: Kisah Brand Skincare-Powered Makeup Lokal yang Tumbuh 6x Lipat