Kediri - Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri gencar mendorong peningkatan indeks profesionalitas bagi aparatur sipil negara (ASN).
Melalui kegiatan sosialisasi indeks profesionalitas ASN Tahun 2023 di Ruang BKPSDM, para pengelola kepegawaian dari tiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diajak berpartisipasi.
Kepala BKPSDM Kota Kediri, Achmad Nurdin, menjelaskan bahwa sosialisasi ini memberikan dorongan kepada ASN untuk meningkatkan kompetensi dan kinerja.
Mereka diberikan pemahaman tentang peningkatan kualifikasi pendidikan, kompetensi, disiplin, dan kinerja sebagai dimensi dalam indeks profesionalitas ASN.
"ASN memiliki kewajiban untuk mengembangkan kompetensi dengan meningkatkan ilmunya melalui pembelajaran, seperti diklat, seminar, dan sosialisasi," terang Achmad Nurdin.
Artikel Terkait
Ditemukan Pelanggaran, Kemenag Cabut Sertifikat Halal Roti Okko
10 Tahun Pemerintahan Jokowi: Warisan Utang Menggunung, Tak Sebanding dengan Pertumbuhan
Viral Banyak Anak Cuci Darah di RSCM, Ini Penyebab serta Pencegahannya
Hasil Uji BPOM: Roti Okko Mengandung Pengawet Ilegal, Roti Aoka Lolos Uji