KPK Diminta Serius Telusuri "Blok Medan" Bobby-Kahiyang di Kasus Abdul Gani Kasuba

- Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:30 WIB
KPK Diminta Serius Telusuri

Sebelumnya, Kepala Dinas ESDM Malut Suryanto Andili ketika dihadirkan sebagai saksi dalam kasus suap pengurusan Izin Usaha Pertambangan (IUP) yang menjerat AGK. Ia menyebut Blok Medan adalah milik Bobby Nasution berdasarkan informasi yang disampaikan oleh AGK.


"Saya hanya tahu dari Pak Gub, itu punya Medan, Bobby Nasution," katanya di ruang sidang yang dilaksanakan di PN Ternate Provinsi Malut, Rabu (31/7/2024).


Suryanto juga mengakui pernah berkunjung ke Medan bersama Muhaimin dan AGK untuk membahas investasi terkait. "Kami ke Medan terkait investasi di Maluku Utara. Ada pelaku usaha di Medan, Pak Muhaimin juga hadir," katanya.


Merespon kesaksian Suryanto, AGK mengatakan, pernah bertemu langsung dengan Bobby Nasution di Medan untuk membahas IUP tersebut. "Kami bertemu langsung di Medan, membahas soal IUP," ujar AGK di depan majelis hakim.


Lebih lanjut, AGK mengungkapkan, bahwa Blok Medan yang menjadi sumber polemik adalah milik istri Bobby Nasution, Kahiyang Ayu yang juga merupakan putri Presiden Jokowi. "Blok Medan itu milik istrinya Bobby, Wali Kota Medan," ucap AGK.


Sumber: inilah

SEBELUMNYA

Halaman:

Komentar