Salah satu sikap konsisten yang harus dimiliki parpol koalisi yakni mendukung seluruh program pemerintahan Prabowo hingga 2029 mendatang.
"Kalau semuanya semangatnya sama dan tentu saja menerima program-program dari Pak Prabowo nantinya jadi ini memang sebuah adjustment yang harus dilakukan oleh teman-teman yang bergabung," katanya.
Andi lantas menyinggung PDIP yang belum menentukan sikap politik. Menurutnya, akan jauh lebih baik satu parpol besar tetap berada di luar pemerintahan meskipun sepenuhnya merupakan hak Prabowo.
"Saya tidak tahu kalau Mas Masinton (politikus PDIP) mau masuk ke koalisi pemerintahan atau tidak, tapi rasanya bagus kalau ada satu dan cukup besar di luar pemerintahan tapi sekali lagi ini (keputusan) Pak Prabowo sendiri, siapa-siapa (yang diajak gabung) kami hanya menunggu saja bagaimana perkembangan situasi," tandas eks Menpora era SBY itu
Sumber: kumparan
Artikel Terkait
DPR Kena Prank? Dana Reses Rp702 M Bikin Warga Geram, Ternyata Ini Alasannya!
Prabowo vs Geng Solo: Rakyat Dukung Penuh Pemberantasan Korupsi!
Profesor Ikrar Bongkar Bahaya Legacy Jokowi: Syarat Wapres Tak Lulus SMP Ancam Masa Depan Indonesia!
Ijazah Jokowi & Gibran Diklaim Palsu, Iwan Fals Beri Sindiran Pedas!