Anies Baswesan terlihat menggunakan kemeja kemeja hitam bermotif cokelat. Cak Imin Yang juga Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) datang untuk menghadiri rapat kelompok kerja (pokja) pemenangan Anies-Cak Amin.
Cak Imin tiba dengan mengenakan kemeja putih dan celana hitam dan peci. Cak Imin memasuki sekretariat sambil tersenyum.
Sebelumnya, sudah datang sejumlah politisi dari Koalisi Perubahan yaitu Partai NasDem, PKS, dan PKB.
Adapun sejumlah tokoh yang sudah hadir ialah Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Alhabsyi, Ketua DPP PKS Muzammil Yusuf dan Wakil Sekretaris Jenderal Hubungan Antar Lembaga Rizaq Asyhari.
Hadir pula Wakil Sekretarias PKB Syaiful Huda dan Koordinator Bidang Pencalegan DPP Nihayatul Wafiroh. Selain itu, terpantau juga kehadiran Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya dan sejumlah politikus NasDem lainnya.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Desakan Copot Erick Thohir dari Menpora: PP Himmah Soroti Kinerja & Rekam Jejak
Jampidsus Geledah Rumah Mantan Menteri LHK Terkait Kasus Nikel Konawe Utara yang Di-SP3 KPK
Roy Suryo Lapor Balik Eggi Sudjana & Damai Hari Lubis ke Polisi: Kronologi Lengkap
Rocky Gerung Sebut Jokowi Tak Bisa Hidup Tenang: Analisis Kasus Hukum & Ijazah