GELORA.ME -Tiga nama calon Penjabat (Pj) Gubernur pengganti Ridwan Kamil resmi diputuskan DPRD Jawa Barat. Tiga nama yang telah ditetapkan itu akan segera diusulkan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Wakil Ketua DPRD Jabar, Achmad Ru'yat menyampaikan, ketiganya ditentukan berdasarkan keputusan yang diambil melalui rapat pimpinan. Satu di antara calon Pj Gubernur itu diketahui orang dekat Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Dari hasil usulan itu tadi, dengan berbagai pertimbangan terpilih tiga nama. Pertama Prof Asep N Mulyana, Prof Keri Lestari, dan Bey Triadi Machmudin. DPRD akan melayangkan surat dengan tiga nama ini," kata Achmad usai rapat pimpinan di Gedung DPRD Jabar, Kota Bandung, Rabu (2/8).
Menurutnya, keputusan tersebut hanya sebatas usulan pada Kemendagri. Pasalnya, penetapan Pj Gubernur Jabar ada di tangan Jokowi.
Artikel Terkait
Eggi Sudjana Akui Keaslian Ijazah Jokowi? Ini Klarifikasi Peradi Bersatu
Analisis MAKI: Alasan KPK Jerat Gus Yaqut Pasal Perkaya Diri, Bukan Suap
Analisis APBN 2025: Penerimaan Turun, Defisit Melebar Hampir Sentuh Batas UU 3%
PDIP Larang Kader Korupsi: Surat Edaran Tegas Megawati & Hasil Rakernas 2026