GELORA.ME - Akhir-akhir ini, beredar kabar jika Villarreal akan mengamankan mantan pemain mereka, Eric Bailly yang akan kembali ke Castellon usai kontraknya bersama Besiktas, tim asal Turki tidak diperpanjang. Bailly akan memperkokoh lini pertahanan tim walau di awal tahun dirinya akan membela negaranya di Piala Afrika 2024.
Akan tetapi sebelum jendela transfer ditutup, Marcelinno Garcia Toral masih ingin menambah kedalaman skuadnya dengan mengincar berbagai nama baru. Pemain dengan tipe menyerang diincar untuk memberikan ruang baru dalam tim. Beberapa nama seperti Facundo dari Manchester United sampai Arda Guler dari Real Madrid siap untuk dipinjam.
Selain dua nama tersebut, terdapat satu nama yang kian santer berlabuh yaitu mantan playmaker Valencia, Goncalo Guedes. Dirinya siap hijrah dari Inggris ke Spanyol untuk melakoni enam bulan masa peminjaman di Castellon.
Artikel Terkait
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Takluk dari Bayern
Live Streaming Selangor FC vs Persib Bandung Malam Ini di Vision+: Jadwal dan Link
Rawinda Prajongjai: Karier Baru dari Atlet ke Pelatih Sukses Thailand
Timnas Amputasi Indonesia Berebut Tiket Piala Dunia 2026 di Piala Asia 2025 Jakarta