Prabowo Marah ke Kapolri & Panglima TNI: Mahfud MD Ungkap Teguran Keras Soal Reformasi Polri

- Sabtu, 22 November 2025 | 15:25 WIB
Prabowo Marah ke Kapolri & Panglima TNI: Mahfud MD Ungkap Teguran Keras Soal Reformasi Polri

"Kata Presiden, 'Eh kamu Pak Listyo, Pak Agus Panglima, tidak ada gunanya kamu bintang ini, kalau tidak bisa membantu rakyat dengan mengatasi hal-hal ini'," ungkap Mahfud menirikan teguran Prabowo kepada kedua pimpinan tertinggi TNI dan Polri tersebut.

Dasar Pembentukan Tim Reformasi Polri

Teguran keras ini menjadi dasar pembentukan tim reformasi untuk memperbaiki institusi kepolisian. Institusi Polri dinilai Presiden sedang dalam sorotan publik dan memerlukan perbaikan mendasar.

Mahfud menambahkan bahwa Presiden menginstruksikan agar intervensi politik dikurangi dan penegakan hukum diperbaiki. Langkah ini diambil demi menyelamatkan kebocoran anggaran negara yang selama ini terjadi.

Langkah Konkret Tim Reformasi Polri

Merespons arahan Presiden Prabowo tersebut, Mahfud bersama tim berencana menyusun langkah-langkah konkret. Rencananya, tim akan menyiapkan naskah akademik atau rancangan undang-undang (RUU) baru untuk memangkas birokrasi politik di tubuh Polri.

Langkah ini diambil alih-alih sekadar memberikan rekomendasi biasa, sebagai bentuk komitmen serius dalam mempercepat reformasi institusi kepolisian Indonesia.

Halaman:

Komentar