Panglima Brigade Jawara Betawi 411, Basyir Bustomi alias Cacang beri peringatan keras ke Hercules agar jangan coba-coba mencolek anak buahnya.
“Saya dapat info kelompok kalian sedang mencari saudara saya. Kalau itu terjadi, saya menyatakan perang terhadap Hercules,” tegasnya melalui video pendek, yang diunggah akun X @Gojekmilitan, Selasa (6/5/2025).
Jawara Betawi kata Cacang, takkan takut dengan Hercules demi membela anak buahnya.
“Kami Jawara Betawi Brigade 411 tak bakal—kaki jadi kepala-kepala jadi kaki demi membela anak buah saya. Siapa pun kalian, berani colek anak buah saya, lawan saya,” tekannya.
“Demi Allah saya tidak akan takut, walau saya dalam keadaan begini, insyaallah saya siap menghadapi. Tapi kalian ingin berbaik-baik di sini, silakan. Tapi kalau kalian bikin gaduh, berani mengancam—saya siap menyatakan perang terhadap kalian,” pungkasnya.
Sejauh berita ini ditayangkan, belum ada respons dari pihak Hercules maupun organisasinya, Grib Jaya.
Sumber: suaranasional
Foto: Brigade Jawara Betawi 411/Net
Artikel Terkait
Jokowi Bongkar Desain Rumah Pensiun 95% Selesai, Ternyata Tak Akan Ditinggali!
Trump & Jepang Tandatangani Perjanjian Tanah Jarang, Langkah Strategis Hentikan Dominasi China
Rudal Burevestnik Rusia: Senjata Nuklir Tak Terbendung dengan Jangkauan Hampir Tak Terbatas Resmi Diuji
Amazon PHK 30.000 Karyawan Mulai Besok, Ini Dampak AI yang Mengguncang!