GELORA.ME -Nama Wali Kota Medan, Bobby Nasution, kerap menjadi perbincangan warganet setelah kabar dirinya lebih mendukung pasangan Prabowo-Gibran sebagai Capres-Cawapres, padahal dirinya adalah kader PDIP.
Kini Bobby Nasution telah resmi dipecat atau dikeluarkan dari DPC PDIP Kota Medan, buntut dirinya tak mengembalikan Kartu Tanda anggota atau KTA setelah menyatakan dukungannya terhadap kakak Iparnya, Gibran, dan Prabowo.
Pemecatan Bobby Nasution dari PDIP tertuang dalam surat resmi yang dikeluarkan DPC PDIP Kota Medan pada 10 November 2023 dengan nomor 217.IN/DPC-29.B-26.B/XI/2023.
Pertimbangan Bobby Nasution dipecat karena terbukti melanggar kode etik, dimana dia tidak tegak lurus dengan keputusan partai yang telah mengusung Ganjar-Mahfud sebagai Capres-Cawapres.
Sebelumnya, Bobby Nasution diberi kesempatan untuk mengembalikan Kartu Tanda Anggota atau KTA pada 6 November, namun sampai tiga hari kemudian Bobby tak kunjung mengembalikan KTA-nya.
Sebenarnya, menantu Jokowi itu sudah memastikan benar-benar akan mengembalikan KTA-nya, namun ia mencari tanggal cantik untuk melakukannya.
“Saya juga sudah berkoordinasi dengan sekretaris, nanti kita cari tanggal cantiknya,” tutur Bobby Nasution di Balai Kota Medan dilansir dari Antara, Senin (13/11).
Rekam Jejak Bobby Nasution
Bobby Nasution menikah dengan Kahiyang Ayu, anak kedua Jokowi, pada 8 November 2017 yang lalu. Kemudian 4 tahun kemudian pada Februari 2021, Bobby resmi menjadi Wali Kota Medan terpilih.
Ia maju sebagai calon Wali Kota di Pilkada 2020 Medan didampingi oleh Aulia Rahman sebagai Wakil, bertarung dengan pasangan Akhyar Nasution-Salman Alfarisi.
Saat itu Bobby diusung oleh PDIP dengan nomor urut 2. Ia menang telak dengan perolehan 53,5 persen suara di Pilkada 2020.
Selama pemerintahannya, Bobby pernah mencopot seorang lurah pada April 2021 karena melakukan pungutan liar atau pungli. Dugaan pungli yang terjadi di Kelurahan Sidorame Timur itu terkait pengurusan surat keterangan usaha (SKU).
Artikel Terkait
Roy Suryo Ditahan? Ini Kata Polisi Soal Status Tersangka Kasus Fitnah Ijazah Jokowi
Ledakan di Masjid SMA 72 Jakarta Utara: Kronologi, Korban, dan Penyebab
8 Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Roy Suryo, Eggi Sudjana, dan Kronologi Lengkap
8 Tersangka Kasus Fitnah Ijazah Jokowi, Termasuk Roy Suryo & Dokter Tifa