GELORA.ME - Cindy Adams dalam salah satu kesempatan berhasil mewawancari Soekarno, Presiden Pertama Republik Indonesia dari mulai gejolak politik saat itu hingga soal surga dan neraka.
Bisa dibilang, Cindy Adams merupakan orang pertama dan satu-satunya wartawati yang berhasil mewawancarai Presiden Sukarno dengan sangat detail, mengutip dari Antara.
Bung Karno kala itu adalah sosok yang membuat para jurnalis geregetan ingin menulis soal riwayat hidupnya.
Namun ternyata, tak ada satu pun jurnalis yang diizinkan untuk mewawancarainya, kecuali Cindy Adams yang berhasil memikat hati Sang Putra Fajar tersebut.
Faktanya, tak ada alasan khusus mengapa Presiden Sukarno akhirnya mengizinkan jurnalis asal Amerika Serikat itu untuk mewawancarainya saat para jurnalis lain sulit mendapatkan kesempatan tersebut.
Simak bagaimana Cindy Adams mewawancari Soekarno soal demonstrasi politik (anti-Soekarno) hingga soal apakah Bung Karno bisa masuk surganya umat muslim berikut ini.
Dilansir Selasa (27/06/23) dari tayangan youtube channel Hendri Teja dengan judul "SOEKARNO RAGU AKAN MASUK SURGA (1966) | Interview Bung Karno dengan Cindy Adams," yang diunggah pada 22 Juni 2023.
"Allright, are you ready?," tanya Cindy Adams pada Soekarno.
"Apakah Bapak sudah siap?," tanya Cindy Adams pada Soekarno.
Soekarno saat itu sedang duduk di taman bersama sekumpulan anak-anak yang mengenakan baju putih serta topi hias ulang tahun menjawab pertanyaan Cindy Adams dengan santai.
"Cindy, when I was small kid my life was... If I see the sky this Indonesia. If I see the sun, this Indonesia. If I see the cloud is Indonesia. If I hear the bird sing in the trees this Indonesia. If I see here, a beautiful lady standing there is Indonesia," jawab Soekarno pada Cindy Adams.
"Cindy, waktu kecil hidupku adalah... Jika aku melihat langit Indonesia ini. Jika saya melihat matahari, ini Indonesia. Jika saya melihat awan itu adalah Indonesia. Kalau dengar burung berkicau di pepohonan Indonesia ini. Kalau saya lihat di sini, wanita cantik yang berdiri di sana adalah Indonesia," jawab Soekarno pada Cindy Adams.
Cindy Adams juga bertanya kepada Soekarno bahwa apakah ia pernah melakukan kesalahan sebagai Presiden Republik Indonesia.
Artikel Terkait
Sertijab Kadispenad 2025: Brigjen Wahyu Yudhayana Serahkan Jabatan ke Kolonel Donny Pramono
Wakil Wali Kota Bogor Geram Temukan Genangan Air Kencing di Alun-Alun, Doakan Pelaku Masuk Neraka
Prabowo Apresiasi Pertemuan Trump-Xi di KTT APEC 2025, Bahas Kerja Sama RI-Selandia Baru
BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem Hujan Lebat Landa Indonesia Hingga 6 November 2025, Ini Daftar Wilayahnya