Pohon Tumbang di Jalur Arteri Jombang Ganggu Akses Jalan, Warga Waswas

- Minggu, 28 Januari 2024 | 10:01 WIB
Pohon Tumbang di Jalur Arteri Jombang Ganggu Akses Jalan, Warga Waswas

RadarJombang.id – Sebuah pohon peneduh jalan tumbang di Jalur Arteri Nasional Jl Mastrip Desa Kepuhkembeng, Kecamatan Peterongan, Jombang Sabtu (27/1) siang.

Akibatnya, akses lalu lintas di jalur arteri ini menjadi terganggu karena batang pohon masuk separo ke badan jalan.  

”Ambruknya pohon ini sebenarnya sudah doyong beberapa waktu lalu,’’ ujar Munirah, pemilik warung depan lokasi.

Baca Juga: Belasan Rumah di 3 Desa di Jombang Rusak Gegara Angin Kencang, Sejumlah Pohon Juga Tumbang

Ia menyebut, pohon tumbang terjadi Sabtu pagi. Namun hingga siang hari, belum ada penanganan dari pihak terkait.

”Pohon di sepanjang Jl Mastrip juga berukuran besar dan tidak pernah ada perawatan kecuali tumbang duluan,’’ keluhnya.  

Selama ini, warga yang tinggal di sepanjang Jl Mastrip mulai Dusun Weru, Desa Mojongapit, Kecamatan/Kabupaten Jombang, hingga Desa Kepuhkembeng, Kecamatan Peterongan, waswas dengan keberadaan pohon peneduh jalan. Sebab, kondisi pohon rawan tumbang. 

Halaman:

Komentar