Pramono Anung Dukung Penuh Reuni 212 2025 di Monas, Habib Rizieq Dikonfirmasi Hadir

- Jumat, 21 November 2025 | 21:50 WIB
Pramono Anung Dukung Penuh Reuni 212 2025 di Monas, Habib Rizieq Dikonfirmasi Hadir

Novel Bamukmin mengungkapkan bahwa Reuni 212 tahun 2025 akan mengusung semangat persaudaraan dan menciptakan suasana kerukunan. Pada kesempatan tersebut, juga akan disampaikan dukungan solidaritas dari masyarakat Jakarta dan Indonesia untuk perjuangan rakyat Palestina.

Daftar Panitia yang Hadir dan Konfirmasi Kehadiran Habib Rizieq

Pertemuan dengan Gubernur DKI tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh inti panitia, di antaranya:

  • Ketua Panitia Reuni 212 sekaligus Ketua Umum Front Persaudaraan Islam (FPI), Habib Muhammad bin Husein Alatas (menantu Habib Rizieq Shihab).
  • Ketua DPD FPI Mahkamah Front, Kiai Awit Mashuri.
  • Sekum DPP FPI, Habib Ali Alatas.
  • Bendum DPP FPI, Habib Ali Alatas.
  • Aziz Yanuar.
  • Dewan Syuro DPP FPI, Kiai Slamet Maarif.
  • Korlap DPP FPI, Buya Husen.
  • Iqbal.
  • Habib Syahid Yahya.

Novel juga memberikan konfirmasi mengenai kehadiran tokoh sentral, Habib Rizieq Shihab. "Insya Allah IB HRS akan hadir dan Insya Allah sudah sehat sehabis menjalani operasi," tutup Novel.

Foto: Panitia Reuni 212 saat bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. (Dokumen FPI)

Halaman:

Komentar