GELORA.ME - Polisi mengamankan oknum guru ngaji yang diduga mencabuli 10 santri di bawah umur di kawasan Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan.
"(Pelaku) Sudah diamankan," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Murodih, Sabtu (28/6/2025).
Murodih mengungkapkan, sementara ini ada 10 orang yang telah diketahui menjadi korban.
Namun, ia menambahkan, tidak menutup kemungkinan jumlah korban akan bertambah seiring dengan penyelidikan lebih lanjut.
"Selanjutnya akan berkoordinasi dengan pihak terkait Peksos dan UPTPPPA untuk pendampingan korban," ucapnya.
Sebelumnya, oknum guru ngaji diduga mencabuli santrinya yang masih di bawah umur.
Kabar tersebut viral di media sosial (medsos) saat rumah oknum guru mengaji diberi garis polisi untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Artikel Terkait
Kisah Penjual Es Kue Suderajat Viral: Aparat Minta Maaf, Bantuan Motor hingga Beasiswa Anak Mengalir
Latihan Militer Iran di Selat Hormuz: Respons Langsung Ancaman Serangan AS
Felix Siauw Kritik Prabowo Tandatangani Board of Peace: Ini Kezaliman Nyata
Rocky Gerung Diperiksa Polda Metro Jaya: Kronologi & Analisis Ahli Kasus Ijazah Jokowi