Diketahui, Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjelaskan FIFA telah mempertimbangkan untuk memilih empat stadion yang bakal digunakan sebagai venue Piala Dunia U-17 2023.
PSSI sebelumnya mengajukan ada tujuh kota dengan delapa stadion yang direncanakan dipakai dalam gelaran Piala Dunia U-17 2023. Seperti, Jakarta (Stadion Utama Gelora Bung Karno dan Jakarta International Stadium), dan Bandung (Stadion Si Jalak Harupat). Lalu, kota lainnya ialah Bogor (Stadion Pakansari), Solo (Stadion Manahan), Surabaya (Stadion Gelora Bung Tomo), Bali (Stadion Kapten I Wayan Dipta), dan Palembang (Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring).
Namun, dengan mempertimbangkan risiko dan singkatnya persiapan, Bali dan Palembang tak diusulkan PSSI kepada FIFA. Erick menyebut hanya ada empat stadion yang akan digunakan. Yakni, Stadion GBK, JIS, Si Jalak Harupat, dan Manahan.
Sumber: populis
Artikel Terkait
Ketua RT Tabung Gaji 7 Tahun untuk Beli Drone Ronda, Ini Kisah Inspiratifnya
Daftar Lengkap 11 Korban Pesawat ATR 400 Hilang Kontak di Maros: Identitas Kru & Penumpang
Anggota Brimob Aceh Dipecat Tidak Hormat Usai Diduga Gabung Tentara Bayaran Rusia
Gaji Sabrang Noe Letto di DPN: Rincian & Besaran Setara Eselon IIA