Ia juga menyebutkan komunikasi dengan Sandiaga masih terjalin. Terakhir kali Awiek bertemu mantan kader Partai Gerindra itu pekan lalu.
Baca juga: PPP Tak Hanya Pertimbangkan Sandiaga Uno untuk Diusulkan Jadi Cawapres Ganjar
“Ya beliau (mengatakan) masih istikharah (meminta petunjuk Allah untuk memutuskan beberapa pilihan),” imbuh dia.
Adapun Sandiaga tampak menunjukan pendekatan pada Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Bahkan, PKS menyatakan membuka peluang untuk menduetkan Anies Baswedan dengan Sandiaga.
Sandiaga sempat menyebut ingin kembali berjuang dengan PKS.
Saat ini, PKS telah bergabung dengan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) bersama Partai Nasdem dan Partai Demokrat.
Sumber: nasional.kompas.com
Artikel Terkait
Discombobulator: Senjata Rahasia AS Lumpuhkan Roket Rusia & China di Venezuela
USS Abraham Lincoln Siap Serang Iran dalam 1-2 Hari: AS Kerahkan Pesawat Tempur, UEA Tolak
Kemajuan ICBM dan Produksi Nuklir Korea Utara: Ancaman Global yang Makin Nyata
Rocky Gerung Diperiksa Polda Metro Jaya sebagai Saksi Kasus Ijazah Jokowi: Fakta dan Kronologi