"Kita berharap dia (Prabowo) mampu. Kalau sampai di luar dugaan, calon presiden atau presiden itu gagal, pasti wapresnya yang akan jadi presiden," ujar Aboe saat ditemui di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Sabtu (21/10).
Meski Gibran belum resmi dideklarasikan sebagai bacawapres yang akan mendampingi Prabowo, Habib Aboe tak memungkiri ada isu dinasti politik Jokowi yang menguat di publik.
Kendati begitu, anggota Komisi III DPR RI itu memandang, persoalan menang atau kalah bukan ditentukan dari dinasti politik.
"Soal kepemimpinan itu bukan soal anak dan bapak, bukan. (Tapi) soal kemampuan. Kita harus berpikirkalau presidennya dan wakilnya kita lihat saja kemampuannya," demikian Aboe menambahkan.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Jaksa Agung Mutasi Nurcahyo ke Kajati Kalteng, Ini Profil dan Kasus Besar Nadiem yang Pernah Ditanganinya
Polisi Gadungan Asal Magetan Tipu Perempuan Tuban Rp 170 Juta Lewat Modus Pacaran, Ini Barang Buktinya
Perbedaan Mendasar Kasus Ira Puspadewi dan Tom Lembong: Analisis Lengkap
Muhammad Kerry Bantah Ayahnya Riza Chalid Terlibat Korupsi Pertamina Rp285 Triliun