GELORA.ME - Ketua umum Partai Demokrasi Indonesia Pejuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri meresmikan kantor DPC PDIP Kota Solo, Senin (16/10/2023).
Kader PDIP yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, tak hadir langsung dalam kegiatan itu.
Megawati hadir secara virtual dalam peresmian kantor DPC Kota Solo yang berada di Jalan Hasanudin Nomor 26, Kelurahan Purwosari, Kecamatan Laweyan.
Pantauan Kompas.com, hingga Megawati Soekarnoputri memberikan sambutan secara virtual dan selesainya peresmian kantor secara serentak hingga pukul 15.30 WIB, Gibran Rakabuming Raka tak tampak hadir secara langsung.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Pejuangan (PDI-P) Kota Solo FX Hadi Rudyatmo atau FX Rudy mengatakan, pihaknya telah mengundang semua kader PDI-P di Kota Solo.
"Sudah semua (diundang). Karena ini acara kita bersama, semua kader sudah diundang. Urusan datang atau tidak, urusan masing-masing," kata FX Rudy di sela-sela peresmian kantor.
Mantan Wali Kota Solo mengatakan, hingga kini Gibran Rakabuming Raka masih resmi menjadi kader PDI-P. Tambah Rudy, soal dinamika beberapa waktu lalu, yang melirik Gibran menjadi pendamping Capres partai lain, Rudy menegaskan bahwa Gibran masih setia sebagai kader PDI-P.
"Berbagai dinamika, tidak meragukan kesetiaan Mas Wali (Gibran Rakabuming Raka) terhadap PDI-P, tidak pernah berpikir negatif," kata Rudy.
Artikel Terkait
Presiden Prabowo Perintahkan Audit 4 RS di Papua Usai Tragedi Ibu Hamil Irene Sokoy
Kurir 207.529 Pil Ekstasi Ditangkap di Tangerang Usai Kabur dari Kecelakaan Tol Lampung
Analisis Langkah Hukum Jokowi Soal Ijazah: Bisa Jadi Bumerang, Ini Kata Pakar
Rocky Gerung Sebut NU Selalu dalam Prahara, Ini Penyebabnya