Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), menegaskan bahwa banyak hal yang dapat dijadikan teladan dari para santri. Dalam peringatan Hari Santri Nasional (HSN), Jokowi menyebut santri sebagai penerus perjuangan bangsa Indonesia yang patut diapresiasi.
Pernyataan ini disampaikan Jokowi melalui akun media sosial X (sebelumnya Twitter) pribadinya dalam rangka memperingati HSN yang jatuh setiap 22 Oktober.
“Selamat Hari Santri Nasional. Santri adalah penjaga nilai, penerus perjuangan, dan teladan ketulusan dalam berbakti untuk bangsa,” tulis Jokowi dalam unggahannya.
Jokowi, yang juga mantan Gubernur DKI Jakarta, berharap semangat para santri dapat menjadi inspirasi bagi seluruh masyarakat Indonesia. Ia menekankan nilai keikhlasan dan cinta tanah air yang tumbuh subur dari lingkungan pesantren.
“Semoga semangat keikhlasan dan cinta tanah air yang tumbuh dari pesantren terus menginspirasi kita semua dalam membangun Indonesia yang berkeadilan dan berkeadaban,” pungkasnya.
Artikel Terkait
Polisi dan TNI Minta Maaf, Hasil Lab Buktikan Es Gabus Aman dari Spons
Bahaya Gas Tertawa Whip Pink: BNN Peringatkan Risiko Kematian Pasca Kasus Lula Lahfah
Bahaya Nge-Whip: Henti Jantung Mendadak hingga Risiko Fatal Nitrous Oxide
Discombobulator: Senjata Rahasia AS Lumpuhkan Roket Rusia & China di Venezuela