Kereta Khusus Petani & Pedagang KAI: Rute, Tarif Murah, Launch November 2025

- Senin, 03 November 2025 | 18:45 WIB
Kereta Khusus Petani & Pedagang KAI: Rute, Tarif Murah, Launch November 2025

KAI Siapkan Kereta Khusus Petani dan Pedagang, Diluncurkan November 2025

Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI), Bobby Rasyidin, melaporkan kesiapan layanan kereta khusus petani dan pedagang kepada Presiden Prabowo Subianto. Pertemuan ini membahas dukungan untuk penguatan ekonomi rakyat.

Bobby Rasyidin menyatakan bahwa Presiden Prabowo sangat mendukung inisiatif kereta khusus petani dan pedagang ini. "Beliau sangat mendukung sekali, karena ini adalah mensupport untuk ekonomi rakyat di bawah," ujarnya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (3/11/2025).

Penambahan Kapasitas dan Rute Kereta Petani

Dalam arahan Presiden, disebutkan untuk menambah kapasitas kereta yang saat ini baru berjumlah delapan unit. Tidak hanya penambahan unit, jalur operasinya juga akan diperluas ke depannya.

"Kita baru ada delapan unit kereta, tapi pasti akan kita tambah dan terutama jalurnya akan kita tambah ke depannya," tegas Bobby.

Halaman:

Komentar